Eye Beauty – Semua orang pasti pengen punya kulit yang halus, lembut, dan terawat, tapi masih banyak di antara kita yang berharap sama keajaiban. Pakai krim penghalus sekali, besoknya kulit udah balik halus seperti pas sebelum puber. Nggak mungkin banget kan?
Banyak juga yang pengen kulitnya putih, tapi pakai krim kulitnya males-malesan, aturannya 1 hari 2x, pakainya cm 2 hari sekali. Pokoknya suka-suka.. Kalau gitu, berarti Anda belum merawat kulit dengan sepenuh hati.
Kita pasti senang kalau diperhatiin sama orang yang kita cintai, seperti pacar atau suami. Begitu pun dengan kulit kita, pasti senang banget kalau kita sebagai pemiliknya nggak segan untuk menghabiskan waktu untuk merawat kulit. Berikut adalah beberapa langkah sederhana yang dapat dilakukan semua orang untuk merawat kulitnya:
Mengerti kebutuhan kulit kita.
Kebutuhan kulit akan nutrisi berbeda-beda, tergantung pada umur kita. Semakin bertambah umur kita, kemampuan mekanisme juga ikut melemah. Maka, sangat penting untuk menggunakan pelembab yang sesuai dengan umur kita. Selain itu, perhatikan perubahan yang terjadi pada kulit setiap saat sehingga Anda dapat segera melakukan perubahan jika kondisi kulit menjadi kurang baik.
Berhati-hati dalam mencoba produk kecantikan baru
Pasti Anda sering menemukan iklan seputar produk kecantikan baru di televisi, di bill board, di tabloid, dll. Pada saat diluncurkan, mereka PASTI mengatakan bahwa produk kecantikan mereka bagus dan terbuat dari produk alami. Tapi, jangan buru-buru mencoba produk baru ini walau hati kita sudah tertarik dengan iklan yang diberikan. Anda harus mencoba menggunakan pelembab di bagian kulit yang tidak tampak untuk mengetahui apakah kulit Anda alergi dengan bahan-bahan yang digunakan. Nggak lucu kan kalau tahu-tahu muka kita merah-merah semua pas ngantor besok.
Mengerti penggunaan produk kecantikan dengan baik
Hal-hal yang termasuk di dalamnya: membersihkan makeup sebelum tidur, membersihkan wajah (cleansing) sebelum makeup atau moisturizing, menggunakan produk kecantikan secukupnya (tidak berlebihan), mengganti sponge bedak setelah beberapa waktu, tidak menunggu sampai rusak. Dan, jangan berbagi alat-alat kecantikan yang menempel langsung pada wajah dan kulit dengan orang lain. Untuk poin terakhir, tampaknya ada pengecualian ketika kita melakukan makeup di salon.
Memperhatikan mutu dari produk kecantikan yang digunakan
Pernah nggak di antara kita ada yang coba-coba beli komestik yang murah? Yang lagi obral? Pasti pernah kan. Padahal komestik murah, apalagi yang nggak terdaftar bisa berbahaya banget bagi kulit kita. Pasti masih pada ingat kan kasus orang yang abis pakai lipstik, bibirnya bengkak, dll. Kalau yang obral gimana? Kalau bisa jangan juga, karena setiap produk kecantikan memiliki expired masing-masing. Kalau udah diobral berarti udah dekat tuh expired-nya. Selain itu, usahakan juga menggunakan produk yang memiliki kandungan bahan alami yang tinggi, biar kulit kita nggak kebanyakan bersentuhan dengan bahan-bahan kimia.
Mengunjungi dokter kulit untuk perawatan kulit. Kulit gatal-gatal?
Tiba-tiba muncul jerawat banyak banget? Ketularan penyakit kulit gara-gara jarang membersihkan wajah dengan benar? Jangan coba-coba mengobati dengan resep ala gw lho! Lebih baik konsultasi dengan dokter kecantikan biar dapat perawatan yang tepat karena tiap jenis kulit membutuhkan penanganan yang berbeda satu sama lain.
Selesai juga deh beberapa tips merawat kulit secara sederhana ini. Ayo dipraktekkin ya teman-teman semua. Selalu ingat mencegah lebih baik daripada kulit keburu keriput atau rusak duluan! Take care of your skin healt ya!